Analisis Harian Berita Berish & Bullish Beragam...

Berita Berish & Bullish Beragam Harga Emas Bergejolak Naik Turun

30-08-2022Penulis: Guru Liu

Analisis Fundamental:

Menurut situs ‘Paper Gold of China’, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia, Exchange Traded Fund (ETF), terhitung tanggal 29 Agustus adalah 982,64 ton, menurun sebesar 1,74 ton dibandingkan dengan hari sebelumnya, dan tercatat penurunan bersih sebesar 23,23 ton pada bulan ini.

Ketua Federal Reserve Jerome Powell menyampaikan pidato pada pertemuan Jumat lalu, dan terus menekankan sikap hawkish kebijakan moneter AS. Dipengaruhi oleh tekanan aksi jual tajam, indeks saham AS juga melanjutkan penurunannya pada hari Senin.

Menurut data dari “FedWatch” CME menunjukkan 70% kemungkinan Fed akan menaikkan suku bunga acuan sebesar 75 basis poin pada pertemuan FOMC 20-21 September.

The Fed akan memperketat neraca minggu ini. Hal ini berarti bahwa Fed akan mulai menjual tagihan obligasi yang mulai terakumulasi hampir tiga tahun lalu. Selain itu, Departemen Tenaga Kerja AS akan merilis laporan Upah Non-Pertanian (NFP) AS Bulan Agustus pada hari Jumat ini.

Data Upah Non-Pertanian (NFP) diperkirakan meningkat sebesar 325.000 pada Agustus, setelah mencatat kenaikan sebesar 528.000 pada Juli. Sekretaris pers Gedung Putih mengatakan pada hari Senin bahwa data pekerjaan diperkirakan akan lebih rendah, yang menunjukkan laporan Upah Non-Pertanian (NFP) mungkin akan mengecewakan.

Rebound dolar AS kehilangan momentum pada hari Senin, didorong oleh sebagian aksi jual di pasar dan permintaan aset lindung nilai yang moderat. Harga emas bergejolak turun tipis, tetapi dengan adanya faktor negatif seperti kenaikan imbal hasil obligasi AS dan sikap hawkish Fed masih membuat pasar emas cenderung bearish. Harga emas sempat mencapai level tertinggi di $1.745,27/ons dan level terendah di $1.720,18/ons pada sesi perdagangan harian. Pada sesi akhir, emas spot ditutup pada $1.737, 31/ons.

Strategi Investasi Hari Ini:

Pada grafik harian emas, harga emas menembus lower band pada Bollinger Band, Stochastic membentuk Death Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga emas mengarah ke bawah, Stochastic membentuk Golden Cross, Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga emas melebar, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Jual diharga tinggi, disarankan Jual di 1738.1-1744.1, terapkan stop loss di 1749.1,target di 1728.1-1734.1, level resistansi: 1749.1, level support: 1723.1.

Pada grafik harian perak, Bollinger Band harga perak melebar, Stochastic membentuk Death Cross; Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga perak mengarah ke bawah, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga perak mengarah ke atas, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan Beli di 18.30-18.70, terapkan stop loss di 18.20,target di 18.80-19.20, level resistansi: 19.42, level support: 18.12.

Informasi dan Acara Penting Hari Ini:

17:00 Indeks Sentimen Industri Zona Euro Bulan Agustus

17:00 Nilai Akhir Indeks Kepercayaan Konsumen Bulan Agustus

17:00 Indeks Sentimen Ekonomi Zona Euro Bulan Agustus

20:00 Nilai awal Indeks Harga Konsumen (CPI) Jerman Bulan Agustus

20:00 Pidato Anggota FOMC Barkin

20:30 Transaksi Berjalan (TR2) Kanada

21:00  Indeks Harga Perumahan (MoM) FHFA AS Bulan Juni

21:00 Indeks Harga Rumah Komposit – 20 S&P/CS (YoY) AS Bulan Juni

22:00 Indeks Keyakinan Konsumen Dewan Konferensi AS Bulan Agustus

23:00 Pidato Anggota FOMC Williams

04:30 Persediaan Minyak Mentah API Mingguan AS Hingga Tanggal 26 Agustus

Catatan: Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (WIB 09:00-18:00).  Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.