Analisis Harian Data NFP di luar Dugaan,...

Data NFP di luar Dugaan, Emas Fluktuasi Hebat

11-07-2022Penulis: Guru Liu

Analisis Fundamental:

Menurut situs ‘Paper Gold of China’, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia, Exchange Traded Fund (ETF), terhitung tanggal 09 Juli adalah 1.023,27 ton, setara dibandingkan hari sebelumnya, dan tercatat penurunan bersih sebesar 27,04 ton pada bulan ini.

Biro Statistik Tenaga Kerja AS mengumumkan pada Jumat lalu bahwa ada penambahan sebesar 372.000 pekerjaan pada bulan Juni, jauh di atas perkiraan para ekonom dan angka sebelumnya di sekitar 260.000. Sementara itu, tingkat pengangguran di angka 3,6%, tidak berubah dari Mei dan sesuai dengan ekspektasi. Untuk bulan tersebut, tingkat bulanan rata-rata penghasilan per jam naik 0,3%, menunjukkan tekanan pada upah tetap tinggi karena inflasi yang cepat. Peluang The Fed menaikkan suku sebesar 75 basis poin meningkat setelah laporan Non-Farm Payrolls (NFP) diumumkan. Menurut “Federal Reserve Watch” CME: Probabilitas the Fed menaikkan suku bunga sebesar 50 basis poin pada bulan Juli adalah 2,3%, dan probabilitas menaikkan suku bunga sebesar 75 basis poin adalah 97,7%. Probabilitas menaikan suku bunga akumulatif sebesar 50 dan 75 basis poin pada bulan September adalah 0%, probabilitas menaikan suku bunga kumulatif 100 basis poin adalah 0%, probabilitas menaikan suku bunga kumulatif 125 basis poin adalah 74,3%, probabilitas menaikan suku bunga kumulatif 150 basis poin adalah 25,2%, dan probabilitas menaikan suku bunga kumulatif sebesar 175 basis poin adalah 0,5%. Setelah perilisan data Non-Farm Payrolls (NFP), harga emas spot sempat membentuk new low ke posisi $1.732,85/ons, Dolar AS sempat rebound kemudian kembali turun. Harga emas segera rebound dan naik ke titik tinggi harian di posisi $1.752,13/ons, dan ditutup pada posisi $1.741,52/ons di akhir sesi perdagangan.

Strategi Investasi Hari Ini:

Pada grafik harian emas, Bollinger Band harga emas mendekati middle band, Stochastic berada di level rendah. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga emas tertekan di middle band, Stochastic membentuk Golden Cross, Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga emas menyempit, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Jual di harga tinggi, disarankan Jual: 1738.6-1744.6, terapkan stop loss di 1749.6, target di 1728.6-1734.6, level resistansi: 1749.6, level support: 1723.6.

Pada grafik harian perak, Bollinger Band harga perak mengarah ke bawah, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga perak menyempit, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga perak melebar, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Jual di harga tinggi, disarankan Jual 19.40-19.80, terapkan stop loss di 19.90, target di 18.90-19.30, level resistansi: 20.05, level support: 18.41.

Informasi Dan Acara Penting Hari Ini:    

22:00 Indeks Trendline Ketenagakerjaan Dewan Konferensi AS Bulan Juni

(TBC) Gubernur Bank Sentral Jepang Haruhiko Kuroda pidato di Pertemuan antar ketua cabang

(TBC) Komite Partai Konservatif Inggris 1922 mengadakan pemilihan internal, komite baru akan merevisi aturan pemungutan suara kepercayaan

(TBC) Menteri Luar Negeri Jerman Annalena Baerbock mengunjungi Tokyo untuk melaksanakan pembicaraan dengan Menteri Luar Negeri Jepang Yoshimasa Hayashi

02:00 (esok hari) Ketua the Fed New York John C. Williams akan menghadiri diskusi mengenai transisi suku bunga Libor

Catatan: Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (WIB 09:00-18:00).   Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.