Analisis Harian Ketenangan Sebelum Badai, Emas Turun...

Ketenangan Sebelum Badai, Emas Turun Tipis

23-03-2021Penulis: Guru Liu

Analisis Fundamental

Menurut situs Paper Gold of China, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia Exchange Traded Fund (ETF) terhitung tanggal 23 Maret adalah 1051.78 ton, sama dengan hari sebelumnya, dan tercatat pengurangan bersih sebesar 41.75 ton dalam bulan ini.

Pasar akan memerhatikan beberapa pelelangan obligasi negara yang dijadwalkan akan diadakan minggu ini, hal ini akan menguji selera investor. Minggu lalu, Ketua the Fed Powell terus menyebut setiap lonjakan harga sebagai sementara mengabaikan kenaikan imbal hasil. Minggu ini, Powell dan Menteri Keuangan AS Yellen akan tampil bersama untuk pertama kalinya di hadapan Komite Jasa Keuangan DPR dan Komite Perbankan Senat.

Jatuhnya dolar AS dan imbal hasil Obligasi AS pada hari Senin tidak memberi kesempatan untuk harga emas. Tiga indeks saham utama AS naik pada hari Senin. Kenaikan saham-saham AS juga memberikan tekanan pada emas. Harga emas turun 1% dan spot emas ditutup pada harga $ 1,738.76/ons.

Strategi Investasi Hari Ini  

Pada grafik harian emas, Bollinger Bands harga emas menyempit, Stochastic membentuk Death Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Bands harga emas menyempit, Stochastic membentuk Golden Cross. Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga emas middle band mengarah ke atas, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Jual di harga tinggi, disarankan Jual (Sell) di 1740.7-1751.8, terapkan stop loss di 1753.8, target di 1727.8-1735.8, level resistensi: 1762.3, level support: 1706.6.

Pada grafik harian perak, Bollinger Bands harga perak menyempit, Stochastic membentuk Death Cross; Pada grafik 4 jam, Bollinger Bands harga perak melebar, Stochastic membentuk Golden Cross. Pada grafik 1 jam, Bollinger Bands harga perak melebar, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi pasar untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Jual di harga tinggi, disarankan Jual (Sell) di 25.85-26.26, terapkan stop loss di 26.36, target di25.36-25.76, level resistensi: 26.55, level support: 24.83.  

Informasi dan Acara Penting Hari Ini

15:00 Klaim Tunjangan Pengangguran dan Tingkat Pengangguran Inggris bulan Februari

19:50 Ketua Bank Sentral Inggris Bailey memberikan pidato

20:30 Neraca Transaksi Berjalan Kuartal keempat AS

22:00 Jumlah Penjualan Rumah yang ada bulan Februari dan Indeks Manufaktur Richmond the Fed AS

22:10 Pidato oleh Bostic dari the Fed

23:00 Pidato oleh Barkin dari the Fed

24:00 Menteri Keuangan AS daan Ketua the Fed menghadiri sebuah acara

02:45 (hari selanjutnya) Pidato oleh Williams dari the Fed

03:45 (hari selanjutnya) Pidato oleh Brainard dari the Fed

Catatan

Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (HKT10:00-19:00). Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.