Analisis Harian Menjelang Akhir Tahun Pasar Sepi,...

Menjelang Akhir Tahun Pasar Sepi, Harga Emas Berkonsolidasi Naik

24-12-2021Penulis: Guru Liu

Menurut situs ‘Paper Gold of China’, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia, Exchange Traded Fund (ETF), terhitung tanggal 24 Desember adalah 973,63 ton, setara dibandingkan hari sebelumnya, dan tercatat penurunan bersih sebesar 19,22 ton pada bulan lalu.

Dengan adanya tanda-tanda bahwa varian baru Omicron mungkin tidak seserius yang diperkirakan, serta data ekonomi AS yang kuat telah meningkatkan kepercayaan para investor, sehingga pasar saham global, imbal hasil obligasi AS, dan mata uang berisiko tinggi semuanya mencapai level tertinggi belakangan ini pada hari Kamis, sehingga membuat emas kurang menarik bagi pembeli dari luar negeri dan membuat emas kehilangan sebagian daya tariknya. Tetapi dolar AS mendekati level terendah satu minggu, dan penurunan akhir-akhir ini telah mendorong harga emas tetap bertahan di level atas dengan peningkatan tipis minggu ini.

Pada hari Kamis, harga emas berada di sekitar batas psikologis $1.800. Harga emas naik sebesar 0,27% pada perdagangan harian, dan sempat mencapai level tertinggi diangka $1.810.58 selama sesi perdagangan, dan emas spot ditutup pada $1.808,3 per ons. Pada awal bulan ini, The Fed menyatakan bahwa inflasi telah mencapai target untuk tiga kali kenaikan suku bunga sebelum akhir tahun 2022. Dalam keadaan inflasi tinggi yang mungkin akan berlanjut, maka tahun depan emas berpotensi diuntungkan.

Strategi Investasi Hari Ini:

Pada grafik harian emas, Bollinger Band harga emas melebar, Stochastic membentuk Golden Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga emas melebar, Stochastic berada di level tinggi, Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga emas melebar, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan Beli di:1806.9, terapkan stop loss di:1798.9, target di: 1813.9, level resistansi:1824.9, level support:1798.9.

Pada grafik harian perak, Bollinger Band harga perak menyempit, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga perak mengarah ke atas, Stochastic membentuk Death Cross; Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga perak menyempit, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan Beli di 22.41-22.81, terapkan stop loss di 22.31, target di 22.91-23.31, level resistansi: 23.54, level support: 22.16.

Informasi dan Acara Penting Hari Ini:                 

Sehubungan dengan liburan Malam Natal, pasar saham Eropa dan Amerika tutup atau tutup lebih awal; Saham Hong Kong tutup lebih awal.

Catatan: Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (HKT10:00-19:00). Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.