Analisis Harian Menunggu Pertemuan The Fed Harga...

Menunggu Pertemuan The Fed Harga Emas Terkoreksi

06-09-2022Penulis: Guru Liu

Analisis Fundamental:

Menurut situs ‘Paper Gold of China’, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia, Exchange Traded Fund (ETF), terhitung tanggal 06 September adalah 973,08 ton, setara dibandingkan dengan hari sebelumnya, dan tercatat penurunan bersih sebesar 32,50 ton pada bulan ini.

Data terbaru yang dirilis pada hari jumat menujukan pengusaha AS mempekerjakan lebih banyak pekerjaan dari yang diharapkan pada bulan Agustus, tetapi pertumbuhan upah moderat dan tingkat pengangguran meningkat menjadi 3,7%, hal ini menunjukkan bahwa pasar tenaga kerja mulai melonggar, data ini juga akan membantu the Fed untuk mengekang angka inflasi dan mungkin akan perlu mengurangi ketatnya kenaikan suku bunga secara agresif. Karena semakin banyak orang Amerika yang kembali bekerja, harga emas naik pada jumat lalu.

Pertemuan kebijakan the Fed berikutnya dijadwalkan pada 20-21 September, pertemuan the Fed semakin dekat, dan setiap pernyataan dari anggota the Fed minggu ini akan diawasi ketat oleh para investor karena para pejabat itu memiliki kemampuan untuk mengubah penunjuk kebijakan the Fed. Setiap petunjuk kenaikan suku bunga 75 basis poin dapat membebani harga emas.

Harga emas bertahan stabil pada hari Senin, sempat mencapai level tertinggi di $1.715,64/ons dan level terendah di $1.707,50/ons pada sesi perdagangan harian. Pada sesi akhir, emas spot ditutup pada posisi $1.709,88/ons.

Strategi Investasi Hari Ini:

Pada grafik harian emas, Bollinger Band harga emas mengarah ke bawah, Stochastic membentuk Golden Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga emas menyempit, Stochastic membentuk Death Cross, Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga emas menyempit, Stochastic berada di level rendah. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan Beli 1713.9-1719.9, terapkan stop loss di 1708.9, target di 1723.9-1729.9, level resistansi:1734.9, level support: 1708.9.

Pada grafik harian perak, Bollinger Band harga perak mengarah ke bawah, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga perak melebar, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga perak menyempit, Stochastic membentuk Golden Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan Beli 17.81-18.21, terapkan stop loss di 17.71, target di 18.31-18.71, level resistansi:18.85, level support: 17.54.

Informasi Dan Acara Penting Hari Ini:

12:30 Pernyataan Suku Bunga Bank Sentral Australia (RBA)

14:30 Huawei Mengadakan Konferensi Musim Gugur Peluncuran Produk Baru

21:45 Nilai akhir Indeks Manajer Pembelian (PMI) Jasa Markit AS bulan Agustus

22:00 Tenaga Kerja Non-Manufaktur ISM AS bulan Agustus

Catatan: Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (WIB 09:00-18:00). Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.