Analisis Harian The Fed “Hawkish” dan Datllla...

The Fed “Hawkish” dan Datllla Ideal, Dolar AS Menguat dan Emas Anjlok

19-08-2022Penulis: Guru Liu

Analisis Fundamental:

Menurut situs ‘Paper Gold of China’, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia, Exchange Traded Fund (ETF), terhitung tanggal 19 Agustus adalah 1.000,65 ton, setara dibandingkan dengan hari sebelumnya, dan tercatat penurunan bersih sebesar 5,22 ton pada bulan ini.

Investor masih mencerna risalah pertemuan the Fed bulan Juli yang dirilis hari sebelumnya. Risalah pertemuan menunjukkan the Fed masih bersiap untuk menaikkan suku bunga, tetapi juga menyatakan bahwa pejabat the Fed mulai lebih jelas mengakui risiko menurunnya aktivitas ekonomi akibat kenaikan suku bunga yang terlalu agresif. Pejabat the Fed mengirim sinyal beragam pada hari Kamis mengenai kenaikan suku bunga berikutnya, seperti Ketua the Fed St. Louis Bullard mendesak kenaikan 75 basis poin, namun nada yang lebih berhati-hati disampaikan oleh Ketua the Fed Kansas City George.

Di sisi data ekonomi, data dari Departemen Tenaga Kerja AS menunjukkan bahwa jumlah pengajuan tunjangan pengangguran awal turun untuk pertama kalinya dalam tiga minggu. Selain itu, aktivitas manufaktur di wilayah Philadelphia secara tak terduga naik di bulan Agustus, pertama kalinya dalam tiga bulan. Meskipun imbal hasil obligasi AS turun, tetapi dolar AS yang lebih kuat dan data ekonomi yang mendukung kenaikan suku bunga telah memberikan tekanan pada emas. Harga emas turun pada hari Kamis, sempat mencapai level tertinggi di $1.772,27/ons dan level terendah di $1.755,20/ons dalam sehari pada hari Kamis. Pada sesi akhir perdagangan, emas spot ditutup pada posisi $1.758,23/ons.

Strategi Investasi Hari Ini

Pada grafik harian emas, Bollinger Band harga emas menyempit, Stochastic membentuk Death Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga emas mengarah ke bawah, Stochastic membentuk Death Cross, Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga emas mengarah ke bawah, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi kenaikan untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Jual di harga tinggi, disarankan Jual di 1753.1-1759.1, terapkan stop loss di 1764.1, target di 1743.1-1749.1, level resistansi: 1764.1, level support: 1738.1.

Pada grafik harian perak, Bollinger Band harga perak menyempit, Stochastic membentuk Death Cross; Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga perak mengarah ke bawah, Stochastic membentuk Death Cross; Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga perak mengarah ke bawah, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi kenaikan untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Jual di harga tinggi, disarankan Jual di 19.61-20.01, terapkan stop loss di 20.11, target di 19.11-19.51, level resistansi:20.31, level support: 18.62.

Informasi Dan Acara Penting Hari Ini:

14:00 Indeks Harga Produsen (PPI) Jerman bulan Juli

14:00 Penjualan Ritel disesuaikan secara musiman Inggris bulan Juli

14:00 Penjualan Ritel Inti disesuaikan secara musiman Inggris bulan Juli

17:00 Neraca Perdangangan berjalan disesuaikan secara musiman Zona Euro bulan Juni

20:30 Penjualan Ritel Kanada bulan Juni

01:20 Ketua the Fed Kansas AS Esther George berbicara tentang prospek ekonomi AS

21:00 Ketua the Fed Richmond AS, Tom Barkin menghadiri simposium

Catatan: Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (WIB 09:00-18:00).   Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.