Analisis Harian The Fed Kembali Dovish, Harga...

The Fed Kembali Dovish, Harga Emas Sempat Mendekati Angka 1980

13-04-2022Penulis: Guru Liu

Analisis Fundamental:

Menurut situs ‘Paper Gold of China’, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia, Exchange Traded Fund (ETF), terhitung tanggal 13 April adalah 1.093,10 ton, meningkat 2,61 ton dibandingkan hari sebelumnya, dan tercatat kenaikan bersih sebesar 1,66 ton pada bulan ini.

Data Indeks Harga Konsumen (CPI) AS bulan Maret yang diliris pada hari Selasa naik 8,5% dibandingkan dari tahun sebelumnya, dimana ini merupakan laju kenaikan tercepat sejak 1981, dan nilainya lebih tinggi dari perkiraan median ekonom.

Sementara itu, Indeks Harga Konsumen (CPI) inti, yang tidak termasuk harga bahan makanan dan energi, mencatat kenaikan yang lebih rendah dibanding ekspektasi, dengan kenaikan sebesar 0,3% dibandingkan dari bulan Maret, sementara ekonom yang disurvei oleh Dow Jones memperkirakan data menunjukan kenaikan 0,5%.

Indeks Harga Konsumen (CPI) inti naik 6,5% dibandingkan tahun sebelumnya. The Fed masih diperkirakan akan menaikkan suku bunga tajam sebesar 50 basis poin bulan depan untuk mengatasi inflasi yang tidak terkendali.

Imbal hasil obligasi AS jangka 10 tahun turun dari level tertinggi sejak 2018 setelah data Indeks Harga Konsumen (CPI) diumumkan, dengan pasar mengurangi ekspektasi tentang seberapa agresif pemerintah akan mengambil tindakan untuk mengekang tekanan harga barang. Koreksi dari imbal hasil obligasi telah mendorong harga emas yang tidak memberikan imbal hasil.

Charles Evans, presiden Fed Chicago yang telah lama menjadi salah satu pembuat kebijakan bank sentral AS yang lebih dovish, mengatakan peningkatan laju kenaikan suku bunga untuk memerangi inflasi patut diperdebatkan.

Harga emas naik sebesar 0,66% pada hari Selasa, mencatat kenaikan hari kelima berturut-turut, sempat mencapai level tertinggi dalam dua minggu di angka $1.978,45 per ons dan level terendah di angka $1.949,60 per ons pada sesi perdagangan harian, kemudian ditutup pada $1.966,34 per ons.

Strategi Investasi Hari Ini:

Pada grafik harian emas, Bollinger Band harga emas melebar, Stochastic membentuk Golden Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga emas mengarah ke atas, Stochastic membentuk Golden Cross, Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga emas mengarah ke atas, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi kenaikan untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Beli diharga rendah, disarankan Beli 1963.9-1969.9, terapkan stop loss di 1958.9, target di 1973.9-1979.9, level resistansi: 1984.9, level support: 1958.9.

Pada grafik harian perak, Bollinger Band harga perak melebar, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga mengarah ke atas, Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga perak mengarah ke atas, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi kenaikan untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Beli diharga rendah, disarankan Beli 24.79-25.19, terapkan stop loss di 24.69, target di 25.29-25.69, level resistansi: 26.22, level support: 24.46.

Informasi dan Acara Penting Hari Ini:                 

10:00 Neraca Perdagangan China Bulan Maret

10:00 Pernyataan Suku Bunga RBNZ

14:00 Indeks Harga Konsumen (CPI)(MoM) Inggris Bulan Maret

14:00 Indeks Harga Ritel (MoM) Inggris Bulan Maret

16:00 IEA Merilis Laporan Pasar Minyak Mentah Bulanan

20:30 Indeks Harga Produsen (PPI)(MoM) AS Bulan Maret

22:00 Pernyata Suku Bunga Bank of Canada

22:30 Persediaan Minyak Mentah EIA Mingguan AS Hingga Tanggal 8 April

23:00 Gubernur Bank of Canada Macklem mengadakan konferensi pers

Catatan: Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (WIB 09:00-18:00). Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.