Analisis Harian Ulasan Pasar Tanggal 18 April...

Ulasan Pasar Tanggal 18 April 2022

18-04-2022Penulis: Peter Cruz

Hong Kong dan Negara-negara Eropa masih dalam rangka liburan Paskah. Pada sesi awal pasar Asia, emas sempat mencapai level tertinggi diangka $1,988,36 dan saat ini diperdagangkan di sekitar $1983/4.

Sementara pada hari Kamis lalu ECB masih tetap mempertahankan suku bunga tidak berubah, dan EUR/USD berubah bearish kemudian pada awal sesi Asia pada hari ini EUR/USD diperdagangkan di bawah 1,0800 mencapai level terendah di angka 1,0792.

Kita akan melihat level yang lebih rendah ketika pasar AS dibuka di pada hari selanjutnya. Selama akhir pekan yang panjang ini, perang antara Rusia-Ukraina semakin meningkat, ada sebuah Kapal Perang Rusia ditenggelamkan, dan Rusia membalas dengan pemboman secara besar-besaran di kota-kota Ukraina. Perang ini tidak akan berakhir dalam jangka waktu dekat, dan pembicaraan damai dengan Ukraina telah terhenti.

Pada daftar data ada Indeks Pasar Perumahan AS; Lelang Surat Utang AS 3 dan 6 Bulan dan Pidato Bullard Fed AS.