Berita Ekonomi Dolar Menguat Pada Selasa Pagi...

Dolar Menguat Pada Selasa Pagi Terbantu Penguatan Data Ekonomi AS

25-05-2021Penulis: Admin

Dolar mengalami koreksi terhadap mata uang lainnya pada Selasa pagi. Seiring dengan kenaikan set data fundamental di AS yang masih lebih baik daripada wilayah lainnya.

Namun, penguatan tersebut tidak bertahan lama seiring dengan investor masih akan memperhatikan data-data ekonomi di AS berikutnya untuk memastikan fundamental AS memenuhi persyaratan bagi Federal Reserve untuk mengakhiri kebijakan moneter yang longgar saat ini.

Pejabat Fed juga terus menegaskan perubahan kebijakan moneter masih perlu pertimbangan yang lebih cermat dan tidak terpaku pada pola biasa sebelum terjadinya pandemik. Ketua Fed cabang Kansas City – Esther George mengatakan perlu dicermatii pendekatan yang kebijakan moneter reguler paska pandemik yang melibatkan dinamika inflasi dan faktor tenaga kerja yang berubah drastis saat ini untuk menjadi kerangka kebijakan moneter Fed.

Hal serupa juga disampaikan oleh pejabat Fed lainnya seperti Dewan Gubernur Fed – Lael Brainard yang melihat tekanan inflasi cenderung akan menghilang seiring dengan terjadinya terurainya keterbatasan persediaan bahan baku yang terjadi karena permintaan yang tinggi usai dilakukannya pembukaan pembatasan.

Hal serupa juga disampaikan oleh Ketua Fed  St. Louis – James BUllard dan Ketua Fed cabang Atlanta – Raphael Bostic yang menyampaikan ucapan senada dengan komentar dari Ketua Fed – Jerome Powell bahwa tekanan inflasi yang terjadi saat ini sudah diperkirakan dan hanya bersifat transisi.

Sehingga waluapun data-data inflasi yang akan datang melonjak juga tidakl akan merubah pendirian Fed saat ini untuk mempertahankan kebijakan moneter dengan suku bunga rendah saat ini.

Sementara Euro kembali menguat terhadap Dolar masih dengan optimisme akan pemulihan ekonomi di kawasan ini menyusul terus mengejarnya program vaksinasi dengan wilayah di negara maju lainnya. Sejumlah pelonggaran juga sudah dilakukan dengan mengakhiri lockdown yang berkepanjangan selama ini.