Daily Analysis Dua Faktor Utama Mendorong Harga...

Dua Faktor Utama Mendorong Harga Emas Melanjutkan Kenaikannya

09-02-2022Author: Guru Liu

Analisis Fundamental:

Menurut situs ‘Paper Gold of China’, jumlah perdagangan pada bursa pertukaran emas terbesar di dunia, Exchange Traded Fund (ETF), terhitung tanggal 09 Februari adalah 1015,96 ton, setara dibandingkan hari sebelumnya, dan tercatat penurunan bersih sebesar 1,79-ton pada bulan lalu.

Pergerakan harga emas terus berada dalam range sejak awal tahun di tengah meningkatnya kekhawatiran inflasi dan ekspektasi kenaikan suku bunga Fed. Indeks Harga Konsumen (CPI) AS akan menjadi risiko utama untuk harga emas dalam minggu ini. Harga emas mungkin akan menjadi sangat bearish jika data yang dirilis menunjukkan nilai yang lebih tinggi, karena para investor akan meningkatkan ekspektasi pada pengetatan kebijakan dari Fed.

Indeks Harga Konsumen (CPI) tahunan dengan ekspektasi kenaikan sebesar 7,3% merupakan sebuah level yang sangat tinggi, tetapi jika kenaikannya lebih rendah dari ekspektasi, maka harga emas akan mendapat dukungan momentum. Jika data aktual (inflasi) sesuai dengan ekspektasi atau lebih tinggi, maka dolar akan menguat seiring dengan imbal hasil obligasi AS, yang akan memberikan tekanan penurunan yang signifikan pada harga emas.

Emas sangat sensitif terhadap kenaikan suku bunga AS, karena akan meningkatkan biaya memegang emas yang tidak memberikan imbal hasil. Kenaikan suku bunga juga akan mendorong dolar AS, sehingga memberi tekanan pada logam mulia yang berdenominasi dolar AS.

Emas sedang berupaya untuk melawan kenaikan imbal hasil obligasi yang berkelanjutan, kata Commerzbank dalam sebuah laporan. Komentar yang kurang hawkish dari Presiden Bank Sentral Eropa Christine Lagarde pada hari Senin juga dapat mendorong harga emas, menurut laporan tersebut.

Didorong oleh meningkatnya kekhawatiran inflasi dan ketegangan antara Rusia dan Ukraina, harga emas naik ke level tertinggi hampir dua minggu pada hari Selasa, tetapi ekspektasi kenaikan suku bunga Fed telah membatasi kenaikan tersebut. Harga emas sempat mencapai level tertinggi di angka $1.828,62 per ons dan level terendah di angka $1.815,28 per ons pada sesi perdagangan harian, kemudian ditutup pada $1.825,82 per ons.

Strategi Investasi Hari Ini:

Pada grafik harian emas, Bollinger Band harga emas menyempit, Stochastic membentuk Golden Cross. Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga emas mengarah ke atas, Stochastic berada di level tinggi, Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga emas mengarah ke atas, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan Beli di 1826.9, terapkan stop loss di 1818.9, target di 1833.9, level resistansi: 1844.9, level support: 1818.9.

Pada grafik harian perak, harga perak tertahan resistance middle band pada Bollinger Band , Stochastic membentuk Golden Cross; Pada grafik 4 jam, Bollinger Band harga perak mengarah ke atas, Stochastic berada di level tinggi; Pada grafik 1 jam, Bollinger Band harga perak mengarah ke atas, Stochastic membentuk Death Cross. Terdapat konsolidasi koreksi untuk jangka pendek.

Strategi hari ini adalah Beli di harga rendah, disarankan Beli di 22.67-23.07, terapkan stop loss di 22.57, target di 23.17-23.57, level resistansi: 23.95, level support: 22.46.

Informasi dan Acara Penting Hari Ini:                

15:00 Transaksi Berjalan & Neraca perdagangan Jerman Bulan Desember yang tidak disesuaikan secara musiman.

23:00 Penjualan Perdagangan Grosir (MoM) AS Bulan Desember

23:30 EIA Persediaan Minyak Mentah Mingguan AS Hingga Tanggal 4 Februari

23:30 Gubernur Fed Michelle Bowman berbicara kepada bankir komunitas

01:00 Pidato Gubernur Bank of Canada Tiff Macklem

01:00 Pidato Presiden Fed Cleveland Loretta Mester

Catatan: Informasi rekomendasi operasi hari ini berlaku untuk waktu sistem GMT 02:00-11:00 (HKT10:00-19:00). Untuk rekomendasi operasi pasar malam, pelanggan dapat merujuk pada analisis pasar malam.